Spesifikasi dan Harga Mito S500 Terbaru

advertisement

Spesifikasi dan Harga Mito S500 Terbaru - Satu lagi inovasi yang diluncurkan Mito Mobile di awal bulan November tahun 2012 lalu. Sebuah handphone yang berbentuk jam tangan dengan kode produk Mito S500. Walaupun bukan konsep handphone jam tangan pertama di dunia, namun handphone Mito S500 menjadi produk handphone jam tangan pertama yang dipasarkan di Indonesia. Kemunculan handphone jam tangan Mito S500 ini telah menarik perhatian karena konsepnya yang berbeda dengan handphone yang telah banyak beredar. Produk ini sangat cocok bagi para pengguna yang merasa repot saat beraktivitas di lapangan dan seringkali lupa membawa handphone ataupun yang merasa kesulitan membawa handphone karena justru akan mengganggu aktivitas. Cukup menarik bukan?

Desain
Handphone jam tangan Mito S500 ini memiliki dimensi 73,2 x 47 x 16,2 mm yang kurang lebih berukuran  amper sama dengan jam tangan pada umumnya. Terdapat dua buah tombol, yaitu untuk fungsi call dan end call. Tombol fungsi end call juga berfungsi sebagai tombol power ON/OFF maupun untuk lock dan unlock screen. Speaker phone tersisip di bagian bawah bodi.

Layar dan Tampilan
Handphone MiTo S500 ini memiliki layar dengan ukuran 1,44 inci berteknologi TFT LCD touch screen. Tipe layar sentuh resistif yang dioperasikan dengan cara ditekan, baik menggunakan jari atau alat bantu seperti pen stylus. Untuk memudahkan menyentuh layar dan mengeksplorasi aplikasinya, dalam kelengkapan paketnya MiTO S500 menyertakan sebuah pen stylus.  Walaupun bisa diakses dengan menggunakan jari tangan, namun dengan teknologi layar sentuh yang dimilikinya, handphone ini masih kurang peka dengan sentuhan jari dan ukuran layarnya pun terlampau kecil untuk diakses dengan menggunakan jari.

Karena fungsinya sebagai handphone, Mito S500 bisa digunakan untuk telepon maupun SMS dengan dukungan single SIM card GSM pada  jaringan 900/1800 MHz dan menggunakan sistem layar sentuh dalam pengoperasiannya. MiTO S500 tidak dilengkapi sistem operasi apapun, baik java maupun android.

Memori dan Konektivitas
Mito S500 telah dilengkapi memori internal sebesar 32 Megabyte. Jika merasa kurang luas, pengguna dapat menambahkan memori eksternal karena tersedia slot MicroSD dengan kemampuan upgrade memori eksternalnya hingga mencapai 4 GB. Untuk konektivitas transfer data, Mito S500 telah dilengkapi fitur bluetooth dengan A2DP. Pengguna juga disediakan 5 pin USB yang bisa digunakan sebagai port untuk earphone ataupun headphone dalam berkomunikasi. Sedangkan untuk power supply, handphone jam tangan ini didukung dengan baterai standart jenis Li-ion berkapasitas 400 mAh.

Kamera dan Multimedia
Mito S500 juga dilengkapi sebuah kamera beresolusi VGA, dengan kemampuan merekam video berformat CIF (Common Intermediate Format). Gambar yang dihasilkan melalui kameranya beresolusi maksimal 160 x 120 pixels. Kamera ditempatkan di samping bodi jam tangan, yang lubangnya berdekatan dengan tombol aktivasi kamera. Sehingga pengguna akan mudah menggunakan kamera untuk merekam atau mengambil foto dengan lebih cepat tanpa harus membuka menu terlebih dahulu. Fitur multimedia lainnya yaitu pemutar radio FM, audio recorder serta MP3 player dan Video player.

Kesimpulan
Mito S500 merupakan bukti nyata inovasi Mito Mobile dalam mengembangkan produknya dalam berbagai varian dan teknologi. Dan ini menjadikannya jenis handphone jam tangan pertama yang beredar di Indonesia. Walaupun masih terbatas fitur-fitur yang dimilikinya, namun cukup memberikan warna bagi perkembangan teknologi di tanah air.


SPESIFIKASIMITO S500
Ukuran (L x W x H) mm73,2 x 47 x 16,2 mm
Berat(kg)-
NetworkGSM 1800 / 900 MHz
Tipe LayarTFT Touch screen
Ukuran Layar 1.44 Inch
Data2G
GPRS
WAP
Bluetooth
USB/Port
Memori internal32 MB
Memori externalmax 4 GB microSDHC
AudioVibration, Polyphonic (MP3) Ringtones
Kamera Belakang/PrimerVGA (CIF format), Video record
Kamera Depan-
Sistem Operasi-
CPU-
Jenis BateraiStandard battery, Li-ion 400 mAh
Waktu Siaga-
Waktu Bicara-
FiturRadio FM
Video Player
MP3 Player
Audio Record
My Widget, Detik.com, Kompas.com, Kapanlagi.com, Calendar, calculator, alarm

Harga Mito S500 bulan Mei 2014 : Rp 350.000,- 

Semoga penjelasan diatas bermanfaat bagi anda semua.
advertisement
Tag : Mito
0 Komentar untuk "Spesifikasi dan Harga Mito S500 Terbaru"

Back To Top