Spesifikasi dan Harga Lenovo Ideaphone K860 Terbaru

advertisement

Spesifikasi dan Harga Lenovo Ideaphone K860 Terbaru - Kesadaran masyarakat akan perkembangan teknologi menjadikan Indonesia tumbuh sebagai pasar perangkat mobile yang dinamis. Makin banyak merk dan varian handphone yang membanjiri pasar, makin memperketat persaingan dan makin memberikan banyak pilihan bagi masyarakat. Lenovo, salah satu vendor handphone kelas dunia yang turut bermain dalam pasar tersebut, mempunyai berbagai strategi dalam menghadapinya. Dengan meluncurkan bermacam varian handphone yang berkualitas menjadikannya turut dipertimbangkan oleh konsumennya. Satu diantaranya adalah Lenovo Ideaphone K860, smartphone android kelas premium yang menjadi andalannya. Dengan prosesor Quad core dan memori berkapasitas besar yang dimilikinya, smartphone ini sangat handal untuk menjalankan sistem operasi Android v.4.0 ICS. Apalagi dengan kualitas layar IPS berlapiskan Corning Gorilla Glass berikut dual kamera beresolusi tinggi, makin melengkapi spesifikasi unggulannya. Berikut rincian ulasan tentang smartphone Lenovo Ideaphone K860 selengkapnya.

Desain dan Tampilan
Lenovo Ideaphone K860 hadir dengan desain papan persegi beraksen sedikit lengkungan pada bagian sisinya memberikan kesan mewah dan elegan. Berdimensi 143.5 x 74.4 x 9.6 mm dan berat 193.5 gram, terkesan ramping dan nyaman untuk digunakan. Bentang layar berukuran 5 inchi dengan teknologi IPS LCD multi touchscreen, cukup luas untuk digunakan menavigasikan aplikasi secara leluasa. Apalagi dilengkapi dengan lapisan Corning Gorilla Glass, menjadikan layar lebih tangguh dalam menghadapi goresan saat digunakan.

Memori dan Konektivitas
Lenovo Ideaphone K860 ini dibekali chipset prosesor Exynos 4412 quad-core dengan clock speed 1.4 GHz plus RAM 1 GB makin membuat pengguna cukup mudah dalam mengakses aplikasi-aplikasi secara multi tasking pada sistem operasi Android v4.0 (Ice Cream Sandwich). Didukung unit pengolah grafis Mali 400MP diklaim mampu memberikan tampilan grafis dengan baik. Apalagi memori internal yang dibenamkan berkapasitas 8 GB terasa lumayan luas, bahkan masih tersedia slot microSD untuk memori eksternal tambahan hingga 32 GB. Semua kecanggihan di dapur pacu itu makin maksimal dengan dukungan power supply berkapasitas 2250 mAh Lithiun Ion.

Lenovo Ideaphone K860 cocok bagi yang menggunakan lebih dari satu operator seluler, karena support pada multiple simcard alias fitur dual simcard ON. Beroperasi di jaringan GSM 2G dan  3G HSDPA, menjadikannya mampu terkoneksi internet pada jalur cepat HSDPA. Ditambah tersedianya fitur Wi-Fi, Bluetooth serta port microUSB untuk melengkapi kebutuhan konektivitas transfer data.

Kamera dan Multimedia
Lenovo Ideaphone K860 dilengkapi dua buah kamera. Kamera primer berkekuatan 8 MP plus fitur auto focus, Geo-tagging, dukungan dual LED-flash, serta video recording berkualitas 1080p@30fps. Sedang kamera sekunder beresolusi 2 MP, cukup bagus digunakan untuk keperluan video call ataupun sekedar mengambil foto selfie. Dengan kecanggihan kamera tersebut, mampu menjanjikan hasil jepretan foto dan file video yang bagus, setara dengan jepretan kamera DSLR ataupun rekaman handycam.

Sedangkan fitur pendukung lainnya, smartphone Lenovo Ideaphone K860 ini dilengkapi dengan pemutar musik, pemutar video, fitur A-GPS dengan Google Maps, Java MIDP Emulator untuk game mobile, serta fitur-fitur standar smartphone lainnya, seperti push email, document viewer, juga tautan pada instant messenger, situs search engine, serta aplikasi lainnya.

Kesimpulan
Lenovo Ideaphone K860 merupakan smartphone canggih kelas premium yang cocok untuk level menengah. Lihat saja, spesifikasi mumpuni yang dimilikinya. Mulai dari layar lebar berteknologi IPS, sudah dilengkapi Gorilla Glass. Ditambah dengan prosesor quad core 1,4 MHz plus RAM 1 GB dan memori internal 8 GB benar-benar mampu memberikan performa unggulan pada smartphone di kelasnya. Hanya sayang, sistem operasi yang disematkan masih Android v.4.0, padahal akan lebih mantap bila diterapkan pada OS Android versi terbaru sekalipun. Namun, dengan mengetahui spesifikasi Lenovo Ideaphone K860 tersebut cukup menjadi suatu informasi bagi pengguna untuk menentukan pilihannya.


SPESIFIKASILenovo K860
Ukuran (L x W x H) mm143.5 x 74.4 x 9.6 mm
Berat(kg)193.5 gram
NetworkGSM 900 / 1800 / 1900 MHz - SIM 1 & SIM 2 / 3G HSDPA 900 / 2100 MHz
Tipe LayarIPS LCD capacitive touchscreen, Multitouch, Corning Gorilla Glass
Ukuran Layar  5.0 inches, 720 x 1280 pixels, (~294 ppi pixel density), 16M colors 
Data2G
3G: HSDPA, HSUPA
EDGE
GPRS
HTML
WLAN: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi hotspot
Bluetooth v3.0 with A2DP, EDR
USB/Port, v2.0 microUSB
Memori internal8 GB storage, 1GB RAM
Memori externalMicro SD Card up to 32 GB
AudioVibration, Polyphonic (MP3, WAV) Ringtones
Kamera Belakang8 MP, 3264x2448 pixels, autofocus, dual-LED flash, Geo-tagging, Video Record 1080p@30fps
Kamera Depan2 MP
Sistem OperasiAndroid OS, v4.0 (Ice Cream Sandwich)
CPUExynos 4412 Quad chipset with quad-core 1.4 GHz Cortex-A9 
GPUMali-400MP
Jenis BateraiStandard battery, Li-Ion 2250 mAh
Waktu SiagaUp to 336 h
Waktu Bicara-
FiturVideo Player
MP3 Player
Audio Record
SMS (threaded view), MMS, Email, IM, Push Email
A-GPS, Java MIDP emulator, SNS integration- Active noise cancellation with dedicated mic- Organizer- Image/video editor- Document viewer- Google Search, Maps, Gmail,YouTube, Calendar, Google Talk- Voice memo/dial- Predictive text input

Harga Lenovo Ideaphone K860 bulan Juni 2014 : Rp 3.225.000,- 

Semoga penjelasan diatas bermanfaat bagi anda semua.
advertisement
Tag : Lenovo
0 Komentar untuk "Spesifikasi dan Harga Lenovo Ideaphone K860 Terbaru"

Back To Top