Spesifikasi dan Harga LG Cookie Wifi T310i Terbaru

advertisement

Spesifikasi dan Harga LG Cookie Wifi T310i Terbaru - LG Cookie Wifi T310i merupakan sala ponsel garapan dari LG yang dirilis pada akhir 2010 silam. LG Cookie Wifi T310i salah satu dari keluarga seri LG Cookie yang paling diminati pasar. Dengan tambahan fitur Wifi serta desainnya yang unik menjadikan LG Cookie Wifi T310i sebagai salah satu primadona ponsel di kelasnya. Untuk mengetahui lagi lebih dalam tentang spesifikasi LG Cookie Wifi T310i, silahkan anda simak beberapa informasi yang akan saya sajikan khusus untuk anda di bawah ini.

Desain
LG Cookie Wifi T310i memiliki dimensi 102.9 x 56.9 x 11.9 dan bobot seberat 86 gram dan layar sebesar 2.8 inch. Tampilan chasing depan dengan material plastic glossy dan di padu dengan finishing doff pada chasing depan serta perpaduan warna hitam dan pink membuat ponsel ini memiliki desain yang begitu unik namun elegan.

Layar & Tampilan
Layar dari LG Cookie Wifi T310i ini memiliki resolusi maksimal sebesar 240 x320 piksel. Didukung dengantehnologi layar TFT resitive touchscreen dengan kedalaman warna mencapai 256K. yang membuat berbeda pada tampilan LG Cookie Wifi T310i ini adalah pada User Infarce yang di tampilkan oleh ponsel ini yang berbasis kartun serta handwriting recognition. Cocok bagi anda yang memang menyukai konsep kartun dalam aktifitas sehari – hari.

Storage & Konektivitas
Ponsel ini memiliki memori internal sebesar 20 Mb dan didukung dengan slot micro SD untuk memori eksternal yang support hingga 4 GB saja.untuk urusan konektivitas LG Cookie Wifi T310i sayangnya masih berjalan pada tekhnologi 2G (GPRS, EDGE). Namun, ponsel ini telah di lengkapi fitur WiFi untuk anda yang gemar ber-hotspot ria dan berinternet gratis. Tak lupa LG juga menyematkan Bluetooth dan port USB untuk anda memudahkan pertukaran data secara Offline.

Kamera & Video
LG Cookie Wifi T310i memiliki kamera utama sebesar 2 Mp namun sayangnya masih elum dilengkapi fitur LED Flash ataupun autofocus. Hasil jepretan dari kamera LG Cookie Wifi T310i masih cukup baik jika dilakukan di tempat yang memiliki pencahayaan yang baik. Untuk urusan perekaman video, perekaman dengan kualitas QVGA@15fps dapat anda nikmati jika menggunakan ponsel ini.

Kesimpulan
Dengan memiliki dari desain dan UI yang berbeda dan unik dati tipe lainnya, rasanya ponsel ini cocok untuk ponsel cadangan bagi anda apalagi bagi anda yang suka dengan konsep kartun. Maka ponsel ini layak menjadi pilihan terdepan untuk anda pilih. Dengan harganya yang lumayan miring tentu tak akan merogoh kocek yang dalam untuk anda untuk dapat memiliki ponsel seri cookie dengan wifi ini.


SPESIFIKASILG Cookie Wifi T310i
Ukuran(L x W x H)mm102.9 x 56.9 x 11.9 mm (4.05 x 2.24 x 0.47 in)
Berat(kg)0,086 kg
NetworkGSM 850 / 900 / 1800 / 1900
Tipe LayarTFT resistive touchscreen, 256K colors
KeyboardTouchscreen
Ukuran Layar "240 x 320 pixels, 2.8 inches - Cartoon UI - Handwriting recognition"
DataEDGE
GPRS
Bluetooth
USB/Port
Memori internal20 MB
Memori externalup to 4 GB, Slot microSD
AudioVibration, MP3 ringtones
Kamera Belakang2 mp
Kamera DepanNO
Sisten OperasiNO
CPUNO
Jenis BateraiLi-Ion 900 mAh battery
Waktu Siaga296 jam
Waktu Bicara3 jam 30 menit
FiturVideo Player
MP3 Player
Audio Record
Java
Multi touch input

Harga LG Cookie Wifi T310i bulan Maret 2014 : Rp 500.000,- (Bekas)

Semoga penjelasan diatas bermanfaat bagi anda semua. 
advertisement
Tag : LG
0 Komentar untuk "Spesifikasi dan Harga LG Cookie Wifi T310i Terbaru"

Back To Top