Spesifikasi dan Harga Sony Ericsson U5i Vivaz Terbaru

advertisement

Spesifikasi dan Harga Sony Ericsson U5i Vivaz Terbaru - Ponsel Sony Ericsson U5i Vivaz merupakan ‘keturunan’ dari ponsel Sony Ericsson Satio yang dirilis sebelumnya. Ponsel ini mampu merekam video berkualitas HD atau 720p serta keunggulan-keunggulan lain yang tidak terdapat pada ponsel-ponsel keluaran Sony Ericsson sebelumnya. Seperti apa performa dan keunggulan dari ponsel ini? Berikut spesifikasi dan pembahasan dari ponsel Sony Ericsson U5i Vivaz.

Desain
Ponsel Sony Ericsson U5i Vivaz ini didesain agar pas berada di genggaman tangan, karena itu ukuran dari ponsel ini tidak begitu besar dan tergolong mungil. Dimensi dari ponsel ini adalah 107x51.7x12.5 mm dan beratnya 97 gram. Ponsel ini didominasi oleh bahan plastik yang melapisi hampir seluruh bodi ponsel ini. Meski sudah didukung oleh layar sentuh, ponsel ini masih tetap memiliki tombol fisik, seperti tombol call, tombol menu, dan tombol disconnect yang berada di bawah layar. Sementara di sisi kanan ponsel ini terdapat tombol volume yang juga berfungsi sebagai tombol zoom in/out ketika menggunakan kamera, serta tombol power yang berada di sisi atas ponselnya.

Layar dan Tampilan
Ponsel Sony Ericsson U5i Vivaz menggunakan layar sentuh TFT resistif berukuran 3.2 inci dengan resolusi 640x360 piksel dan kedalaman warna 16 juta warna. Karena layar yang digunakan masih merupakan layar resistif, maka jelas layarnya kurang responsif jika dibandingkan dengan layar sentuh kapasitif. Hal tersebut wajar karena ponsel ini memang termasuk keluaran lama.

Sementara untuk tampilan, ponsel Sony Ericsson U5i Vivaz ini menggunakan tampilan antar-muka Symbian S60, yang juga digunakan di ponsel milik Nokia seperti Nokia 5800 atau N97. Meski demikian, tampilan yang digunakan ponsel ini masih terlihat tampilan khas Sony Ericsson. Untuk tampilan menu, karena menu yang dimiliki ponsel ini hanya satu halaman, maka tiap menu akan memiliki pilihan option untuk menuju ke sub menu. Untuk memudahkan, Anda bisa membuat akses pintas di Home Screen, sehingga tidak perlu repot-repot lagi membuka menu.

Kamera
Kamera yang melengkapi ponsel Sony Ericsson U5i Vivaz ini bisa dibilang cukup mumpuni, yaitu kamera sebesar 8.1MP yang juga dilengkapi dengan LED flash. Secara keseluruhan hasil fotonya terlihat bagus, warnanya natural dan tajam. Namun untuk memotret objek bergerak hasilnya sedikit buram dan tidak terlalu jelas.Sementara hasil foto di tempat yang minim cahaya atau gelap, hasilnya cenderung lebih gelap dari keadaan aslinya. Untuk perekaman video, seperti yang sudah disebutkan di awal tuliasan, kamera ponsel ini mampu merekam video dengan kualitas HD atau 720p dan kecepatan 24 fps.

Baterai
Kinerja ponsel ini disokong oleh baterai Li-Polymer berkapasitas 1200 mAh, yang diklaim memiliki waktu siaga selama 430 jam dan waktu bicara selama 13 jam dalam jaringan 2G. Sementara untuk jaringan 3G, baterai ponsel ini memiliki waktu siaga selama 440 jam dan waktu bicara selama 5 jam 20 menit.

Kesimpulan
Meski ponsel Sony Ericsson U5i Vivaz termasuk ke dalam jajaran ponsel high end, namun masih terdapat kekurangan pada ponsel ini seperti misalnya penggunaan bahan plastik yang membuat ponsel ini terlihat murahan, atau masih menggunakan sistem operasi Symbian, dimana ponsel lain sudah menggunakan sistem operasi Android. Selebihnya, ponsel ini layak masuk koleksi Anda.


SPESIFIKASISony Ericsson U5i Vivaz
Ukuran(L x W x H)mm107 x 51.7 x 12.5 mm
Berat97 g
Network2G GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 3G HSDPA 900 / 2100 HSDPA 850 / 1900 / 2100
Tipe LayarTFT resistive touchscreen, 16M colors
Ukuran Layar 360 x 640 pixels, 3.2 inches - Accelerometer sensor for UI auto-rotate - Scratch-resistant surface - Turn-to-mute and snoozing alarms - Handwriting recognition
Data3G
EDGE
GPRS
WLAN
USB/Port
Memori internal75 MB storage
Memori external-
AudioVibration; MP3 ringtones
Kamera Belakang8 MP, 3264x2448 pixels
Kamera Depan-
Sisten OperasiSymbian Series 60, 5th edition
CPU720 MHz, PowerVR SGX graphics
Jenis BateraiStandard battery, Li-Po 1200 mAh
Waktu SiagaUp to 430 h (2G) / Up to 440 h (3G)
Waktu BicaraUp to 13 h (2G) / Up to 5 h 20 min (3G)
FiturAudio Record
Video Player
MP3 Player

Harga Sony Ericsson U5i Vivaz Bulan January 2014 : Rp 1.200.000,- (Bekas)

Semoga penjelasan diatas bermanfaat bagi anda semua. 
advertisement
Tag : Sony
0 Komentar untuk "Spesifikasi dan Harga Sony Ericsson U5i Vivaz Terbaru"

Back To Top