Spesifikasi dan Harga Nokia X6 Terbaru

advertisement

Spesifikasi dan Harga Nokia X6 TerbaruBeberapa tahun yang lalu, Nokia sempat meluncurkan ponsel layar sentuh dengan fitur utama pemutar musik atau MP3 bernama Nokia 5800 Xpress Music. Ponsel pemutar musik milik Nokia terus berevolusi, dan kini Nokia kembali meluncurkan ponsel musiknya yang bernama Nokia X6. Apakah ponsel ini mampu mengungguli Nokia 5800 Xpress Music? Berikut pembahasannya.


Desain
Nokia X6 memiliki dimensi 111x51x13.8 mm dan berat 122 gram. Keseluruhan ponsel ini terbuat dari bahan plastik, dan tidak terdapat sedikitpun bahan stainless steel pada ponsel ini, membuatnya tidak layak untuk sebuah ponsel seharga Rp 4 juta pada saat dirilis. Jika dilihat sekilas, ponsel Nokia X6 ini mirip dengan coklat batangan. Di bagian atas layar terdapat lubang suara, kamera depan untuk melakukan panggilan video, dan sensor cahaya. Selain itu di bagian kanan atas layar juga terdapat sebuah tombol, yang tidak terlihat seperti sebuah tombol,  yaitu tombol multimedia. Sementara di bagian bawah layar, terdapat tiga buah tombol seperti ponsel keluaran Nokia lainnya, yaitu tombol menu, tombol call dan tombol disconnect. Di bagian kanan, terdaat tombol volume, tombol pengunci dan tombol shutter kamera.

Layar dan Tampilan
Nokia X6 menggunakan layar sentuh TFT kapasitif berukuran 3.2 inci dengan kedalaman warna 16 juta warna serta resolusi 640x360 piksel. Sayangnya layar tersebut tidak disertai dengan fitur Clear Black sehingga layar memiliki efek kehitaman saat berada di bawah sinar matahari. Selain itu layarnya juga kurang responsif.
Untuk tampilan, Nokia X6 memiliki 3 buah Home Screen, yaitu basic, shortcut bar dan contact bar. Ketiganya memiliki keunggulannya masing-masing. Untuk menu, Nokia masih mempertahankan tampilan menu grid 3x4, mirip dengan pendahulunya yaitu Nokia 5800 Xpress Music. Nokia X6 juga memiliki 2 pilihan tampilan menu, yaitu grid dan list.

Pemutar Musik
Karena Nokia X6 merupakan ponsel musik, maka sudah pasti yang lebih ditonjolkan adalah aplikasi pemutar musiknya. Kualitas suara yang dihasilkan melalui kedua lubang speakernya sangat baik, jernih dan berkualitas tinggi. Suara bass dan treblenya cukup seimbang bahkan sebelum melakukan pengaturan EQ terlebih dahulu. Jika ingin lebih baik lagi, Anda disarankan untuk mendengarkan lagu melalui headset, agar kualitas suaranya lebih maksimal.

Kamera
Nokia X6 dilengkapi dengan kamera 5MP serta dual LED flash dan lensa optik sekelas Carl Zeiss, sehingga hasil fotonya cukup jernih dan detil. Kekurangannya adalah tidak tersedianya pengaturan viewfinder seperti pada Nokia C5. Nokia X6 juga dilengkapi dengan kamera depan beresolusi VGA, yang bisa digunakan untuk memotret diri.
Untuk perekaman video, kamera pada Nokia X6 ini mampu merekam video kualitas VGA dengan 15 fps. Meski begitu, kualitasnya cukup jernih dan hasilnya disimpan dalam format MP4.

Baterai
Nokia X6 menggunakan baterai Li-Ion 1320 mAh, yang memiliki daya tahan selama 402 jam untuk waktu siaga dan 8 jam 30 menit untuk waktu bicara. Sedangkan untuk memutar musik, baterai ponsel Nokia X6 ini mampu bertahan selama 35 jam.

Kesimpulan
Secara keseluruhan, ponsel Nokia X6 ini memang lebih unggul daripada pendahulunya yaitu Nokia 5800 Xpress Music. Hanya saja pada ponsel Nokia X6 ini masih ada kekurangan yang cukup mengganggu, yaitu layar yang kurang responsif dan desain yang biasa-biasa saja. Selain itu ada juga keluhan kalau ponsel Nokia X6 ini cukup lemot saat digunakan. Sangat disayangkan mengingat ponsel ini memiliki harga yang cukup mahal, yaitu Rp 4 juta.

Spesifikasi dan Harga Nokia X6 Terbaru



SPESIFIKASINOKIA X6
Ukuran(L x W x H)mm111 x 51 x 13.8 mm
Berat(kg)122 g
NetworkGSM 850 / 900 / 1800 / 1900 HSDPA 900 / 1900 / 2100
Tipe LayarTFT capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran Layar 360 x 640 pixels, 3.2 inches
DataGPRS
EDGE
Bluetooth
USB/Port
Memori internal8 GB storage, 128 MB RAM
memori external-
AudioVibration, MP3 ringtones
Kamera Belakang5 MP, 2592x1944 pixels, Carl Zeiss optics, autofoc
Kamera Depanya
Sisten OperasiSymbian OS v9.4, Series 60 rel. 5
CPUARM 11 434 MHz processor
Jenis BateraiLi-Ion 1320 mAh (BL-5J)
Waktu Siaga420 jam
Waktu Bicara11 jam 30 menit
FiturMP3 Player
Java
Audio Record
Browser
TV
video record


Harga Nokia X6 bulan Nopember : Rp 1.200.000,-

Semoga penjelasan diatas bermanfaat bagi anda semua. 
advertisement
Tag : Nokia
0 Komentar untuk "Spesifikasi dan Harga Nokia X6 Terbaru"

Back To Top