advertisement
Desain
Desain Nokia X3-02 ini tampak
sederhana dan biasa-biasa saja. Tidak ada yang istimewa. Meski begitu, Nokia
X3-02 ini dibuat dari bahan stainless steel dan bahan plastik berkualitas,
sehingga terlihat cukup elegan dan tidak tampak sebagai ponsel low end. Di
bagian atas layar hanya terdapat lubang suara dan logo Nokia. Di bawah layar
terdapat tombol alfanumerik, yang dibuat berbeda dengan ponsel Nokia lainnya.
Jika pada ponsel lainnya tombol #, 0 dan * terdapat pada bagian bawah, di Nokia
X3-02 ini tombol-tombol tersebut terdapat pada bagian kanan, sehingga bagi yang
belum terbiasa pasti akan kesulitan menggunakannya.
Layar dan Tampilan
Nokia X3-02 menggunakan layar
sentuh TFT resistif yang memenuhi setengah bagian depan ponselnya. Layar
tersebut berukuran 2.4 inci dengan resolusi QVGA (320x240 piksel) dan kedalaman
warna 256 ribu warna. Meskipun masih menggunakan layar resistif, layar sentuh
ponsel ini cukup responsif dan akan terasa getaran sebagai feedback layar
ketika ditekan. Selain itu, penggunaan layar di bawah sinar matahari juga cukup
baik tanpa menemui masalah yang berarti.
Nokia X3-02 memiliki tampilan
antar-muka Nokia S40 edisi ke-6, yang hampir sama dengan tampilan S40 lainnya.
Kelemahan dari S40 adalah tidak tersedianya fitur multitasking. Pada Home
Screen, terdapat 4 bagian layar yag dapat Anda isikan shortcut untuk memudahkan
akses aplikasi Anda. Untuk membuka menu, Anda tinggal menekan tombol virtual
yang berada di bagian bawah layar. Tampilan menunya adalah grid 3x4, yang bisa
Anda ubah menjadi tampilan list.
Kamera
Sebagai ponsel multimedia, Nokia
jelas melengkapi Nokia X3-02 ini dengan kamera. Kamera yang digunakan ponsel
ini adalah kamera 5MP, yang sayangnya tidak dilengkapi dengan lampu flash LED
dan fitur auto focus. Meskipun berkamera 5MP, namun hasil fotonya tergolong
kurang memuaskan, karena hasil fotonya kurang tajam dan kedalaman warnanya juga
kurang. Kamera Nokia X3-02 ini juga mampu merekam video beresolusi VGA dengan
kecepatan 20 fps. Dari segi pengaturan, kamera Nokia X3-02 ini tergolong
lengkap, seperti zoom 4x, self timer, efek warna dan yang lainnya.
Baterai
Nokia X3-02 menggunakan baterai
Li-Ion 860 mAh, yang bisa dikatakan baterai dengan kapasitas kecil. Meskipun
berkapasitas kecil, baterai ini mampu bertahan selama 430 jam dalam keadaan
siaga dan 300 menit untuk melakukan panggilan. Sementara untuk memutar musik,
baterai ponsel ini mampu bertahan hingga 25 jam.
Kesimpulan
Seperti yang telah disebutkan di
awal tulisan, ponsel ini memiliki harga yang terjangkau namun dengan fitur yang
cukup mumpuni pada saat itu. Yang menjadi keunggulan ponsel ini adalah
konektivitas dan kemampuan olah pesan. Sementara kekurangannya terdapat pada
kameranya dan hasil fotonya.
SPESIFIKASI | NOKIA X3-02 |
---|---|
Ukuran(L x W x H)mm | 106.2 x 48.4 x 9.6 mm |
Berat(kg) | 45.3 cc/77.4 g |
Network | GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100 |
Tipe Layar | TFT resistive touchscreen, 256K colors |
Ukuran Layar | 240 x 320 pixels, 2.4 inches |
Data | GPRS |
3G | |
EDGE | |
Bluetooth | |
USB/Port | |
Memori internal | 128 MB ROM, 64 MB RAM (RM-639) |
memori external | microSD, up to 32GB |
Audio | Vibration, MP3 ringtones |
Kamera Belakang | 5 MP, 2592 x 1944 pixels |
Kamera Depan | - |
Sisten Operasi | - |
CPU | 680 MHz (RM-639) |
Jenis Baterai | Li-Ion 860 mAh (BL-4S) |
Waktu Siaga | 408 jam |
Waktu Bicara | 5 jam 20 menit |
Fitur | MP3 Player |
Java | |
Audio Record | |
Browser | |
video record |
Harga Nokia X3-02 bulan Nopember : Rp 1.000.000,-
Update : Daftar Harga HP Nokia Terbaru
Semoga penjelasan diatas bermanfaat bagi anda semua.
advertisement
Tag :
Nokia
0 Komentar untuk "Spesifikasi dan Harga Nokia X3-02 Terbaru"