Spesifikasi dan Harga Nokia C2-06 Terbaru

advertisement


Spesifikasi dan Harga Nokia C2-06 Terbaru - Nokia C2-06 ini bisa dibilang merupakan ponsel ‘gado-gado’, karena ponsel ini mencampurkan tiga fitur ke dalam satu ponsel, yaitu desain slide, layar sentuh atau touchscreen, dan juga adanya keypad fisik. Ponsel ini juga memiliki harga murah yang diharapkan mampu menarik konsumen. Seperti apa keunggulan ponsel ini dibanding dengan yang lainnya? Berikut spesifikasi lengkapnya.

Desain
Desain Nokia C2-06 ini bisa dikatakan mirip dengan pendahulunya yaitu Nokia C2-03. Bedanya, plastik yang digunakan oleh ponsel Nokia C2-06 lebih glossy dibandingkan dengan Nokia C2-03. Selain itu, desain Nokia C2-06 juga dikatakan lebih stylish berkat pilihan warna glamor pada ponsel ini. Ketika slide-nya dibuka, maka di dalamnya terdapat keypad alfanumerik. Meskipun ruang keypad itu tampak sempit, namun keypad tersebut cukup nyaman digunakan. Dimensi dari ponsel ini adalah 103x51.4x17 mm serta berat 115 gram. Ukuran yang tidak terlalu besar serta tidak terlalu berat tersebut menjadikan ponsel ini nyaman digenggam serta mudah dibawa-bawa.

Layar dan Tampilan
Nokia C2-06 ini menggunakan layar sentuh TFT resistif berukuran 2.6 inci dengan resolusi 320x240 piksel dan kedalaman warna 56 ribu warna. Meski masih menggunakan layar resistif, layar tersebut masih tetap responsif dalam menerima sentuhan jari. Layar tersebut juga terlihat jernih dan cerah.
Nokia C2-06 masih tetap menggunakan tampilan antar-muka S40. Pada Home Screen, terdapat 8 ikon akses pintar serta indikator standar ponsel seperti indikator baterai, sinyal, nama operator dan penunjuk waktu.

Fitur Dual SIM
Siapa yang menyangka kalau ponsel dengan desain slide ini ternyata juga memiliki fitur  Dual SIM? Sayangnya tidak ada tombol fisik untuk memilih kartu SIM yang akan Anda gunakan. Menu pemilihan SIM hanya akan muncul ketika tombol call ditekan saat ada panggilan masuk atau saat akan menelepon. Ponsel ini juga telah dilengkapi dengan hotswap untuk memudah penggantian kartu SIM Anda.

Kamera
Ponsel ini dilengkapi dengan kamera 2MP, yang sayangnya tidak memiliki fitur LED flash, sehingga hasil foto yang diambil di ruang yang minim cahaya akan terlihat gelap dan buram. Bahkan untuk foto di ruangan yang cukup cahaya atau di luar ruangan, fotonya juga masih terlihat noise. Untuk perekaman video, sama seperti foto, hasilnya juga standar, videonya bintik-bintik serta patah-patah.

Kesimpulan
Ponsel ini menawarkan fitur-fitur beragam dalam satu ponsel. Yang paling unik adalah desain slide, layar sentuh serta adanya keypad fisik alfanumerik. Hanya saja, performa yang ditampilkan ponsel ini biasa saja dan tidak ada yang istimewa, hampir serupa dengan ponsel keluaran Nokia lainnya. Jika Anda sedang membutuhkan ponsel dengan desain cukup unik, ponsel Nokia C2-06 ini bisa Anda jadikan pilihan.

Spesifikasi dan Harga Nokia C2-06 Terbaru



SPESIFIKASINOKIA C2-06
Ukuran(L x W x H)mm103 x 51.4 x 17 mm
Berat(kg)115 g
NetworkGSM 900 / 1800 - SIM1 & SIM 2 GSM 850 / 1900 - SIM1 & SIM 2
Tipe LayarTFT resistive touchscreen, 56K colors
Ukuran Layar 240 x 320 pixels, 2.6 inches
DataGPRS
EDGE
Bluetooth
USB/Port
Memori internal10 MB
memori externalmicroSD, up to 32GB
AudioVibration, MP3 ringtones
Kamera Belakang2 MP, 1600x1200 pixels
Kamera Depan-
Sisten Operasi-
CPU-
Jenis BateraiLi-Ion 1020 mAh (BL-5C)
Waktu Siaga400 jam
Waktu Bicara5 jam
FiturMP3 Player
Java
Audio Record
Browser
video record


Harga Nokia C2-06 bulan Nopember : Rp 500.000,-

Semoga penjelasan diatas bermanfaat bagi anda semua. 
advertisement
Tag : Nokia
0 Komentar untuk "Spesifikasi dan Harga Nokia C2-06 Terbaru"

Back To Top