Spesifikasi dan Harga Nokia Asha 308 Terbaru

advertisement

Spesifikasi dan Harga Nokia Asha 308 Terbaru - Di tengah-tengah ketatnya persaingan ponsel pintar alias smartphone, Nokia masih sempat-sempatnya meluncurkan ponsel dari seri Asha, yaitu Nokia Asha 308, yang memiliki fitur Dual SIM. Ponsel ini bisa dibilang termasuk ke dalam jajaran ponsel pintar, namun ada juga yang berpendapat kalau ponsel ini bukan ponsel pintar, karena sistem operasinya masih menggunakan Symbian. Terlepas dari kebingungan itu, berikut spesifikasi lengkap dari ponsel yang dicap sebagai ponsel pintar itu.

Desain
Desain Nokia Asha 308 ini memiliki desain candy bar, yang serupa dengan desain Nokia Asha 309, bahkan bobot dan dimensinya pun sama. Dimensi dari Nokia Asha 308 ini adalah 109.9x54x13 mm dengan berat 67 gram. Pada bagian atasnya, ponsel ini memiliki bentuk seperti trapezium serta pada bagian bawahnya berbentuk bulat ergonomis. Di bawah layar sentuhnya, terdapat dua tombol fisik yaitu tombol call dan tombol disconnect. Sementara di sisi kiri ponselnya terdapat tombol volume dan tombol pengunci. Di sisi kanan, terdapat tombol Easy Swap, yang memungkinkan Anda untuk mengganti SIM 1 ke SIM 2 tanpa harus melepas baterai. Ponsel ini tampak elegan berkat bahan glossy yang digunakan, namun bahan tersebut cukup licin dan mudah kotor, terutama karena terkena bekas sidik jari.

Layar dan Tampilan
Ponsel Nokia Asha 308 ini menggunakan layar sentuh TFT kapasitif berukuran 3 inci dengan resolusi 400x240 piksel dan kerapatan 155 ppi serta kedalaman warna 56 ribu warna. Karena sudah menggunakan layar kapasitif, maka respon layar ini cukup baik, terutama saat melakukan navigasi antar halaman. Selain itu, karena memiliki kedalaman warna yang terbilang mencukupi, maka layar tersebut juga nyaman dilihat.
Untuk tampilan, seperti yang telah disebutkan sebelumnya, ponsel ini masih menggunakan tampilan sistem operasi S40, namun ponsel ini ternyata termasuk ke dalam jajaran ponsel pintar. Di bagian atas layar, terdapat Notification, dan layaknya ponsel Android, untuk melihatnya Anda bisa menyapu jari Anda dari atas ke bawah. Fitur yang mirip dengan ponsel Android lainnya adalah membuka kunci ponselnya. Untuk membuka kunci, Anda cukup menyapu jari Anda dari kiri ke kanan, sama seperti ponsel Android. Ponsel ini memiliki tiga Sheet. Sheet pertama berisikan akses pintas atau shortcut yang bisa Anda personalisasikan sesuai keinginan Anda. Sheet kedua berisikan menu, sedangkan Sheet ketiga berisi call dialer.

Kamera
Ponsel ini dibekali kamera standar, yaitu kamera 2MP tanpa LED flash. Meski tanpa LED flash, foto yang dihasilkan cukup terang. Sementara untuk perekaman video, masih terdapat lag pada hasil videonya, selain itu terkadang suara dengan gambar tidak sinkron.

Baterai
Nokia Asha 308 menggunakan baterai 1110 mAh, yang memiliki waktu siaga selama 600 jam dan waktu bicara selama 17 jam pada jaringan 2G. Sementara untuk memutar musik, baterai ini mampu bertahan selama 54 jam.

Kesimpulan
Meskipun sudah termasuk ke dalam jajaran ponsel pintar, namun kenyataannya ponsel ini masih belum cukup pintar. Hal tersebut terbukti dengan terbatasnya fitur kamera, serta sistem operasi S40, yang tentu saja aplikasinya juga terbatas.



SPESIFIKASINOKIA ASHA 308
Ukuran(L x W x H)mm109.9 x 54 x 13 mm
Berat(kg)0,104 kg
NetworkGSM 900 / 1800 - SIM 1 & SIM 2
Tipe Layar56K colors, TFT
Ukuran Layar 3.0 inches, 240 x 400 pixels
DataEDGE
GPRS
Bluetooth
USB/Port
Memori internal20 MB storage, 64 MB RAM
memori externalMicro SD, Up to 32 GB
AudioVibration, MP3 ringtones
Kamera Belakang2 MP, 1600x1200 pixels
Kamera DepanTidak
Sisten OperasiSeries 40 Asha
CPU-
Jenis BateraiLi-Ion 1110 mAh
Waktu Siaga510 jam
Waktu Bicara6 jam
FiturVideo Player
MP3 Player
Audio Record
Java
Dual On SIM GSM

Harga Nokia Asha 308 bulan Nopember : Rp 925.000,-

Semoga penjelasan diatas bermanfaat bagi anda semua. 
advertisement
Tag : Nokia
0 Komentar untuk "Spesifikasi dan Harga Nokia Asha 308 Terbaru"

Back To Top